Daftar Blog

Search My Blog

Sabtu, 28 Mei 2011

Cari udara segar di Puncak Pass dan Cibodas


Perjalanan kali ini tidak direncanakan, dan baru direncanakan pada saat sudah sampai di TKP :lol: hihihihii... yang lebih lucunya lagi kami semua menggunakan motor berwarna hitam semua, dengan masing - masing  variant yang berbeda:(kecuali Bajaj P135 yang ngak ada :(... )
- Bajaj Pulsar 180 UG3
- Bajaj Pulsar 180 UG4
- Bajaj Pulsar 200 Black Speedo
- Bajaj Pulsar 200 White Speedo
- Bajaj Pulsar 220
 

Bermula dari message Encis sekitar jam 00:00 pada saat saya akan tidur, message yang berisi ajakan ke Puncak Pass nanti pagi "nah loghh..!!! mendadak amat -_-!" sempat berpikir juga, ikut apa ngak, akhirnya saya ok ikut jalan, karena dah berberapa minggu ngak ke Puncak dan kebetulan saya lagi kepingin cari udara segar xixixi... langsung saya iseng - iseng posting ajakan ini di Kaskus, terus tinggal tidur, karena besok harus bangun pagi untuk kumpul di Mega Kuningan Timur jam 08:00.
Jam 07:00 tringgggg....!!! alarm berbunyi, saya bergegas bangun dan mengecek postingan di Kaskus, ternyata ada berberapa yang kena jurus kompor mleduk hahahaha... okeh, saya kasih tau tikum dan jam nya untuk yang dari Jakarta, setelah itu langsung mandi dan ngemil roti sedikit langsung berangkat ke tikum.
Sesampainya di tikum waktu telah menunjukan pukul 08:15, dan ternyata masih kosong melompong (_ _") "baru kali ini tikum lewat dari schedule wekekekek" parkir motor sambil cek sms, yang bakal hadir ditikum Mega Kuningan Timur selain Saya dan Encis ada Bandhy dan Gorybond22. Oke tunggu sebentar sambil balas - balasin sms yang masuk, kebanyakan pada sms datang agak siangan karena telat bangun -_-".
tak lama berselang datanglah Encis dengan menggunakan Bajaj Pulsar 200 Black Speedo, setelah itu muncul Gorybond22 menggunakan Bajaj Pulsar 180 UG4, merupakan kali pertama berjumpa dengan Gorybond22, sebelumnya hanya kenal lewat Kaskus saja :D  Sip dah, jadi tinggal Bandhy yang belum hadir, "Jangan - jangan ketiduran, secara Bandhy dijuluki suhu tidur xixixixi... :p" Waktu menunjukan pukul 09:00 akhirnya datang juga Bandhy dengan Bajaj Pulsar 180 UG3 huffff.... langsung saja berangkat ke Cibinong untuk menjemput Moklet09. Sampai di Cibinong sekitar jam 11 kurang, karena ada pasar kaget di jalan Juanda Depok -_-" sambil menunggu Moklet09 tak lupa foto - foto dulu  jiakaakakak... :D
 

Akhirnya Moklet09 pun datang bersama boncenger teteh Mira dengan Bajaj Pulsar 220 nya :D langsung saja kami berangkat menuju Sentul untuk Makan siang dan mengisi bahan bakar. Setelah mengisi bahan bakar, langsung kami menuju Sate Kiloan PSK Sentul untuk makan siang.

Setelah selesai makan, kami melanjutkan perjalanan menuju Bukit Pelangi dan Puncak Pass. Sekitar jam 13:00 kami tiba di Botol kecap Puncak Pass, pesan kopi sambil nongkrong ditempat yang memiliki udara sejuk memang sangat menyenangkan hihihihihi... pada saat nongkrong, kami juga membahas "mau kemana lagi abis ini?" dikarenakan besok hari Senin dan sudah harus masuk kerja, akhirnya diputuskan ke Taman Cibodas. Ok siap -siap untuk berangkat menuju Cibodas, sesampainya di Cibodas sekitar jam 14 lewat.
Langsung saja kami beli tiket dan keliling Taman tapi tidak sampai air terjun dikarenakan terbatasnya waktu -_-" selama perjalanan keliling taman banyak cerita - cerita lucu yang membuat kami ngakak terus, terutama Moklet09 dan teteh Mira dengan PO Cianjurnya, Gorybond22 dengan pose foto PERTAMAXnya bwakakakakak...!!!
 

 
 
 
 
 
 

Waktu menunjukan pukul 17:00, saatnya kami berangkat menuju Jakarta, sebelum kembali ke Jakarta tak lupa kami makan malam dulu di Kedai Batagor Ihsan Cibodas, setelah selesai makan, sekitar jam 18:00 kami melanjutkan perjalanan ke Jakarta. 

Selama perjalanan sempat terjadi accident kecil membuat rombongan terpecah menjadi 2 group, sehingga menyisakan saya, Bandhy, dan Moklet09. Hingga sampai Bogor berpencar semua menuju rumah masing - masing.

Reno Erasmus
--------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Kumpulan Foto - foto dan group riding

2 komentar:

  1. Jalan-jalannya fun banget. Sayang gw gak diajak...

    BalasHapus
  2. perencanaan jam 00, berangkat jam 08 hahahaha... maap suhu gak sempet

    BalasHapus